Opini  

Gerak Cepat, WGR Bantu Ningsih Yang Tinggal di Bekas Warung Nyaris Ambruk

Nicka Priyamitasari Bersama Pengurus WGR Lainya Saat Menyalurkan Bantuan Sembako Kepada Suliana Ningsih Warga Tak Mampu Yang Tinggal di Bangunan Bekas Warung Hampir Ambruk.(Anton/Lensa Magetan)

MAGETAN (Lensamagetan.com) – Gerak cepat dan peduli pada warga yang kurang mampu, Warung Gotong Royong (WGR) Kabupaten Magetan memberikan bantuan berupa sembako pada Suliana Ningsih (42) warga tidak mampu yang tinggal di Desa Candirejo, Kecamatan Kota Magetan,Sabtu (11/12).

Suliana Ningsih tinggal bersama anak perempuannya yang masih berusia 10 tahun di sebuah bangunan tua bekas warung yang terbuat dari bambu yang hampir ambruk. Keadaan itu terjadi setelah dirinya berpisah dengan suaminya beberapa tahun lalu dari Jakarta dan kembali ke Magetan.

“Hari ini kita dari Posko WGR Kabupaten Magetan memberikan bantuan Sembako. Semoga bisa dimanfaatkan untuk kebutuhan sehari-harinya,” kata Nicka Priyamitasari Koordinator WGR Kabupaten Magetan bersama tim, Sabtu (11/12).

Dijelaskan Nicka Priyamitasari, saat WGR bersama pengurus datang secara langsung di kediaman Suliana Ningsih teryata sudah ada beberapa bantuan yang mengalir ke tempat itu dari Pemkab Magetan. Baik berupa bahan makanan, dan bantuan lainnya.

“Dari Pemkab Magetan sudah ada banyak bantuan, seperti dari Dinas sosial, BPBD, dan juga Dikpora yang akan membantu anak ibu Suliana Ningsih ini untuk sekolah,” ujarnya.

Sementara itu, ditempat yang sama salah satu pengurus WGR Kabupaten Magetan Hetty Purnamasari menambahkan, selain memberikan bantuan berupa sembako kali ini. Sebelumnya, dirinya bersama tetangga dan teman-temanya secara suka rela juga sudah memberikan bantuan sedikit uang agar bisa digunakan untuk modal dagang Suliana Ningsih bersama anaknya di rumah.

“Dulu katanya juga pernah dagang, tapi karena konsumennya banyak laki-laki jadi merasa terganggu. Nanti kita alihkan dagang makanan untuk anak-anak saja,” jelasnya.

Hatty berharap, bantuan yang diberikan oleh WGR dan berbagai pihak lain pada Suliana Ningsih bisa dimanfaatkan dengan baik, sehingga bisa sedikit merubah kondisi kehidupan keluarganya.

“Kami berharap dengan bantuan modal ini bisa diputar untuk dagang, sehingga perekonomian keluarga bisa terus berjalan,” tutupnya.(ton/red)

[url=https://ibb.co.com/SNKXXWt][img]https://i.ibb.co.com/wyKNN3S/Cokelat-Kreatif-3-Makanan-Khas-Bandung-Instagram-Story-20241218-183756-0000.png[/img][/url]