Hadiri HUT Demokrat ke-23, Calon Bupati Magetan Hergunadi Harapkan Dukungan Penuh Partai

Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Magetan, Hergunadi-Basuki Babusalam Terbaik (HEBAT) Saat Menghadiri HUT Ke-23 Partai Demokrat di Magetan.(Ist/Lensamagetan.com)

MAGETAN (Lensamagetan.com) – Calon Bupati Magetan Hergunadi bersama pasangannya Basuki Babussalam yang dikenal dengan akronim HEBAT, menghadiri perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Partai Demokrat yang ke-23, Rabu (25/9/2024).

Acara tersebut berlangsung dikantor DPC Partai Demokrat Magetan dengan dihadiri berbagai tokoh partai, simpatisan, dan kader Demokrat dari berbagai daerah.

Ketua DPC Partai Demokrat Magetan, Pangajoman mengatakan dalam rangkaian acara peringatan HUT ke-23 kali ini berbeda dengan tahun sebelumnya mengingat kontestasi Pemilihan Kepala Daerah tengah berlangsung.

“Harusnya dilaksanakan pada 9 September, namun karena padatnya agenda politik Pilkada akhirnya sekarang baru bisa terlaksana,” ujarnya.

Perayaan HUT ke-23 Partai Demokrat ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Ketua DPC. Selain itu juga diberikan santunan untuk 40 anak yatim yang membutuhkan.

Dikesempatan kali ini, Pangajoman menekankan untuk seluruh anggota Partai Demokrat agar bisa ikut aktif dalam mengawasi proses jalannya tahapan Pilkada Serentak hingga hari H 27 November mendatang.

“Mari kita saling bahu membahu bergandengan tangan fokus mengawasi, mengawal Pilkada Magetan untuk kemenangan pasangan Hergunadi – Basuki Babussalam,” tegasnya.

Sementara itu, calon Bupati Magetan, Hergunadi menyampaikan apresiasi kepada Partai Demokrat atas peran penting yang telah mereka jalankan selama 23 tahun terakhir dalam memperjuangkan aspirasi rakyat dan memperkuat demokrasi di Indonesia.

“Kami sangat bangga dan berterima kasih kepada partai Demokrat yang bersedia menjadi partai pengusung Pasangan HEBAT maju dalam Pilkada Magetan Tahun 2024 ini,” ucapnya.

Hergunadi, yang saat ini tengah mempersiapkan diri dalam kontestasi pemilihan Bupati Magetan, menyampaikan permohonan maaf jika masih belum maksimal dalam melakukan sosialisasi dikarenakan dirinya maju dalam Pilkada di Injury time.

“Pilkada ini tentunya bukan hanya kami yang punya gawe,disaat Pilkada tentunya Partai yang sangat berperan,” katanya.

Acara HUT Partai Demokrat ke-23 ini tidak hanya menjadi momen perayaan, tetapi juga wadah diskusi dan refleksi bagi para politisi dan kader partai untuk memikirkan langkah-langkah strategis ke depan, terutama dalam menghadapi hari Pilkada Magetan yang semakin dekat.(niel/red)

[url=https://ibb.co.com/SNKXXWt][img]https://i.ibb.co.com/wyKNN3S/Cokelat-Kreatif-3-Makanan-Khas-Bandung-Instagram-Story-20241218-183756-0000.png[/img][/url]