Tabungan Jimpitan, Inovasi PT BPRS Magetan Jemput Tabungan Nasabah

Bupati Magetan Suprawoto saat memberikan hadiah kepada masyarakat yang beruntung dalam launching inovasi Tabungan Jimpitan PT BPRS Magetan.(Daniel/Prkpim)

MAGETAN (Lensamagetan.com) – Terus mendorong minat masyarakat untuk menabung, PT BPRS Magetan melaunching program Tabungan Jimpitan, Minggu (8/1/2023).

Bertempat di depan Pasar Baru Magetan, acara di awali dengan senam pagi yang diikuti oleh Bupati Magetan Suprawoto, didampingi Sekda Magetan, Asisten, Kepala OPD, Dewan Komisaris, Kepala dan Karyawan Karyawati PT BPRS Magetan, serta masyarakat umum lainya.

Kepala PT BPRS Magetan, Endang Kundarti mengatakan, bahwa program Tabungan Jimpitan adalah produk layanan inovasi PT. BPRS Magetan yang menyesuaikan kultur masyarakat Magetan.

Melalui program ini, masyarakat hanya memerlukan uang Rp 25 ribu rupiah di setoran awal rekening. Pun, tidak ada biaya administrasi dan nasabah juga mendapatkan celengan sebagai sarana menabung.

“Meskipun celengan ini terkesan jadul tetapi dikombinasikan dengan keadaan yang sekarang ini. Sehingga jika ada sisa uang belanja untuk ibu rumah tangga atau bagi pengusaha mau menyisihkan sebagian besar hasil usahanya atau bagi putra-putrinya yang punya uang saku lebih bisa dimasukkan di tabungan jimpitan BPRS Magetan,”ujarnya.

Mudahnya lagi lanjut Endang, Tabungan Jimpitan ini akan secara langsung diambil oleh petugas BPRS Magetan. Jadi masyarakat tidak perlu datang jauh-jauh untuk menabung.

Sementara itu, Bupati Magetan Suprawoto menyambut baik program itu, dan memberikan apresiasi kepada BPRS Magetan.

Dalam kesempatan itu, Bupati menyampaikan bahwa dimasa transisi seperti sekarang ini, semua harus pintar mengambil ceruk (segmen) yang belum dikerjakan di tempat lain.

“Kami mengapresiasi atas usaha dan inovasi PT. BPRS, dimasa transisi seperti ini harus pandai-pandai mencari ceruk yang memungkinkan, yang belum digarap ditempat lain. Harus ada produk baru dan inovasi baru, dan betul-betul dikerjakan, sehingga potensi yang selama ini terabaikan bisa ditangkap,”terangnya.

Acara juga dimeriahkan dengan undian dengan hadiah yang menarik, berupa sepeda gunung, Tabungan Jimpitan, serta puluhan door prize menarik lainnya bagi masyarakat yang beruntung.(niel/red)

[url=https://ibb.co.com/SNKXXWt][img]https://i.ibb.co.com/wyKNN3S/Cokelat-Kreatif-3-Makanan-Khas-Bandung-Instagram-Story-20241218-183756-0000.png[/img][/url]