Viral Avanza Robohkan Mesin Pom Bensin di Madiun Diselesaikan Secara Kekeluargaan

Rekaman CCTV salah satu SPBU di Madiun yang merekam kejadian mobil Avanza menarik selang hingga merobohkan mesin BBM.(Anton/Lensamagetan.com)

MADIUN (Lensamagetan.com) – Usai viral, sebuah mobil avanza warna silver yang mengisi BBM dan sempat menarik selang hingga merobohkan mesin pengisian BBM di Jiwan, Madiun sudah diselesaikan secara kekeluargaan.

Melalui temannya yang menghubungi media ini, yang bersangkutan mengatakan bertanggung jawab dengan terjadinya peristiwa itu.

Pun, dirinya juga mengaku, saat itu tidak kabur dan akan kembali lagi setelah pekerjaanya selesai.

“Alhamdulillah sudah clear mas bos, ki saya sudah ke Bosnya pom, intinya kita sudah tidak ada masalah apapun. Sudah di selesaikan secara kekeluargaan,” kata pemilik mobil Avanza melalui temanya, Supriyanto (joyo).

Senada, juga disampaikan oleh Sinta salah satu keluarga pemilik Pom yang ada di Magetan. Bahwa permasalahan tersebut akhirnya tidak sampai dibawa ke ranah hukum karena pelaku mau bertanggung jawab.
“Mau tanggung jawab kok mas,” terangnya.

Diberitakan sebelumnya, viral sebuah mobil avanza warna silver nopol AE 1254 NC mengisi BBM di salah satu Pom di Jiwan Madiun menarik selang hingga merobohkan mesin pengisian BBM.

Usai kejadian, salah satu keluarga pemilik Pom yang bertempat di Magetan bingung mencari identitas pemilik mobil yang telah merobohkan mesin pengisian BBM nya tersebut hingga menghubungi media ini, agar ikut mempublish dengan harapan, pelaku segera datang untuk  bertanggung jawab atas terjadinya peristiwa itu.(ton/*)