KPU Sediakan 37 TPS Khusus di Magetan, yang Terbanyak di Ponpes Al Fatah Temboro

Ketua KPU Magetan Fachrudin dan Ponpes Al Fatah Temboro.(Daniel/Lensamagetan.com)

MAGETAN (Lensamagetan.com) – Untuk memperlancar proses pemungutan suara di wilayah Magetan, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Magetan telah menyediakan sebanyak 37 TPS khusus dalam Pemilu 14 Februari 2024 nanti.

Ketua KPU Kabupaten Magetan, Fachrudin mengatakan 37 TPS khusus nanti diantaranya ada di Pondok Pesantren Al Fatah Temboro, Kecamatan Karas sejumlah 36 TPS. Sedangkan 1 TPS lagi ada di Rutan Magetan.

“Sama seperti Pemilu sebelumnya, tahun ini ada 37 TPS khusus. Yang satu ada di lapas, kemudian yang 36 ada di pondok Al Fatah Temboro,” kata Fachrudin saat ditemui di gudang Logistik KPU Magetan, Senin (29/1/2024).

Pun, Fachrudin menuturkan jika mulai hari ini, KPPS yang terpilih sudah melaksanakan kegiatan di TPS khusus tersebut. Selain itu mereka (KPPS terpilih) juga telah mendapatkan Bimbingan Teknis (Bimtek) khusus untuk menjalankan tugasnya di TPS khusus nanti.

“Tadi kita sudah kesana untuk meninjau lokasi TPS khusus yang ada di pondok Al Fatah Temboro. Disana nanti ada 9 ribu lebih jiwa pemilih yang akan menggunakan hak pilihnya,” terang Fachrudin.

Fachrudin menjelaskan, meski di Magetan banyak terdapat Pondok Pesantren, namun hanya Pondok Al Fatah Temboro yang siap untuk melaksanakan pencoblosan dalam Pemilu nanti.

“Kemarin sudah kita kumpulkan ada sekitar 50 perwakilan dari seluruh pondok pesantren yang ada di Magetan, tapi hanya di Temboro yang menyatakan siap,” tegasnya.

Tak selesai disitu, Fachrudin mengungkapkan untuk pondok pesantren yang lain sepakat untuk memberikan izin santrinya untuk pulang ke daerah masing-masing agar bisa menggunakan hak pilihnya.

“Yang lainnya sudah sepakat saat Pemilu nanti yang menjadi hari libur nasional itu untuk memulangkan para santrinya nanti agar bisa menggunakan hak pilihnya nanti. Jadi tidak ada kata golput,” tandasnya.(niel/red)