Jelang Tutup Tahun, Kapolres Dicurhati Ratusan Satpam di Magetan

Perwakilan Ratusan Satpam yang bekerja di Magetan setelah menyampaikan keluh kesahnya kepada Kapolres Magetan.(Daniel/Lensa Magetan)

MAGETAN (Lensamagetan.com) – Menjelang tutup tahun 2022, Polres Magetan mengadakan acara jaring aspirasi dengan Satuan Pengaman (Satpam) yang bertugas di wilayah Kabupaten Magetan, Jumat (30/12/2022).

Acara dengan tema ‘Curhat Satpam” yang bertempat di gedung Pesat Gatra Polres Magetan, dibuka langsung oleh Kapolres Magetan, AKBP. Muhammad Ridwan di dampingi beberapa Pejabat Utama Polres Magetan dan diikuti ratusan personil Satpam di wilayah hukum Polres Magetan.

Dalam kesempatan tersebut, ratusan perwakilan personil Satpam yang bekerja di wilayah Magetan menyampaikan berbagai permasalahan yang dihadapinya di lapangan, agar bisa dibantu oleh Polres Magetan.

“Di Magetan ada sekitar 190 anggota satpam di bawah binaan polres Magetan, dan kita mengundang beberapa perwakilan untuk mendengarkan keluh kesah mereka di tempat kerjanya,”kata Kapolres Magetan, AKBP. Muhammad Ridwan, Jumat (30/12/2022).

Menanggapi beberapa keluh kesah Satpam yang telah disampaikan dalam acara tersebut, langsung mendapat respon oleh Kapolres dan akan segera ditindaklanjuti.

“Tadi ada beberapa keluh kesah dari anggota Satpam ini, seperti salah satunya masalah gaji yang masih belum standar, terus pembuatan id card dan yang paling utama itu mereka meminta untuk diberikan pembinaan dalam pengaturan lalu lintas, karena kebanyakan para satpam ini membantu dalam penyeberangan anak sekolah,”ujarnya.

Selain itu, disinggung terkait curhatan masalah gaji para Satpam yang masih belum sesuai dengan standar, Kapolres Magetan menyerahkan kepada kebijakan dari perusahaan tempat para satpam itu bekerja.

“Kalau terkait honor yang masih belum standar, itu tergantung kebijakan dari perusahaannya ya. Itu juga merupakan kesepakatan antara pengguna dan pihak yang melakukan pengamanan. Jadi kita tidak bisa memaksakan hal itu, tetapi kita akan mencoba berkoordinasi dan silaturahmi ke para pengguna jasa keamanan membahas masalah tersebut,”tutupnya.(niel/red)