Ayo Donor, Stok Darah di PMI Magetan Menipis

Kantor Palang Merah Indonesia (PMI) Markas dan Unit Donor Darah Kabupaten Magetan.(Anton/Lensa Magetan)

MAGETAN (Lensamagetan.com) – Stok darah di Palang Merah Indonesia (PMI) Markas dan Unit Donor Darah Kabupaten Magetan menipis, Rabu (23/02/2022).

Humas PMI Kabupaten Magetan, Lawuning Nastiti mengatakan, menipisnya stok darah di PMI Magetan sudah dimulai saat memasuki Bulan Februari 2022 hingga sekarang.

“Untuk Stok darah golongan A ada 3 kantong, golongan B ada 9 kantong, golongan O ada 3 kantong dan darah golongan AB 2 kantong. Mulainya menipis sejak awal Februari,” jelasnya.

Nastiti mengungkapkan, untuk tetap berusaha memenuhi permintaan darah, baik dari RSUD dan juga Masyarakat, PMI Magetan sudah melakukan berbagai kegiatan jemput bola donor darah yang dilakukan diberbagai tempat dengan jadwal yang sudah ditentukan.

“Hari ini nanti ada donor darah di PKPM Poncol, besuk ada di SMK Kartoharjo dan tanggal 26 nanti di Temboro, Insya Allah nanti mencukupi,” ujarnya.

Menurut Nastiti, minimnya stok darah di PMI Markas dan Unit Donor Darah Kabupaten Magetan di Bulan Februari ini karenakan berbagai faktor, mulai dari situasi Pandemi sehingga masyarakat enggan donor darah, hingga tingginya permintaan darah di PMI Magetan.

“Karena pandemi pendonor darah menurun, kemudian juga banyaknya permintaan darah dari RSUD,” imbuhnya. (niel/ton)