Usung Tema Bangkit Guruku Maju Negeriku, Warnai HUT Ke -72 IGTKI PGRI di Magetan

Bupati Magetan Suprawoto Saat Menghadiri Acara HUT IGTKI PGRI ke-72 di Gor Ki Mageti Magetan.(Daniel/Lensa Magetan)

MAGETAN (Lensamagetan.com) – Mengusung tema “Bangkit Guruku, Maju Negeriku, 72 Tahun IGTKI-PGRI Bersama Bergerak Membangun Generasi Emas Indonesia”, IGTKI PGRI Kabupaten Magetan memperingati HUT IGTKI PGRI ke-72 dengan mengadakan bermacam macam jenis kegiatan, Rabu (15/06/2022).

Bertempat di Gor Ki Mageti, kegiatan yang dihadiri oleh ratusan tenaga pendidik TK dan Paud se-Kabupaten Magetan ini rencananya berlangsung selama 2 hari yaitu tanggal 15 Juni dan 16 Juni. Acara tersebut dibuka langsung oleh Bupati Magetan Suprawoto yang hadir bersama Direktur Guru Paud dan Dikmas Kemdikbudristek Dr. Santi Ambarrukmi dan Kepala Dikpora Kabupaten Magetan Suwata.

Bupati Magetan Suprawoto, dalam kesempatan tersebut menyampaikan apresiasi nya atas berbagai jenis kegiatan yang diselenggarakan oleh IGTKI PGRI Kabupaten Magetan ini.

“Sebelumnya saya mengucapkan selamat ulang tahun untuk IGTKI PGRI yang ke-72, untuk diketahui IGTKI ini didirikan pada tahun 1950 di Jakarta oleh 36 guru dan kita tahu bahwa anak-anak TK ini dalam usia emas, jadi guru TK ini memiliki peran yang sangat luar biasa untuk membimbing dan mendidik anak-anak dalam usia emas ini,” kata Suprawoto.

Selain itu, Bupati Magetan juga menambahkan, para guru TK dan Paud mempunyai peran yang sangat penting selain mendidik dan membimbing, yakni juga mengajarkan anak-anak untuk mengerti dan mengenal sikap sosial sejak dini

“Selain membimbing dan mendidik, para guru TK dan Paud ini juga mengajarkan kedisiplinan, kejujuran dan tanggungjawab karena itu nantinya bisa menjadi karakter anak-anak dimasa depan,”ujarnya.

Selanjutnya, Suprawoto berpesan untuk para guru TK dan Paud ini agar bisa menjadi pendidik yang sabar dalam menghadapi anak anak yang dalam usia emas ini.

“Saya berpesan yang utama anak anak ini diajarkan sopan santun jadi bisa membentuk karakter anak yang berbudi luhur nantinya, dan saya harapkan para guru TK di Magetan ini nanti pengantar bahasanya memakai bahasa jawa agar nanti tidak tercabut akar budaya jawanya,” imbuhnya.

Sebagai informasi, kegiatan HUT IGTKI PGRI ke-72 di Kabupaten Magetan ini berlangsung selama 2 hari. Dalam kegiatan itu ditampilkan berbagai acara diantaranya seperti pameran pendidikan dan pentas seni yang dilaksanakan pada tanggal 15 Juni 2022, sedangkan untuk seminar akbar dan lomba mewarnai Ibu dan anak akan dilaksanakan pada tanggal 16 juni 2022.(niel/red)