KPU Magetan Gelar FGD Penyusunan Laporan Evaluasi Pemilihan Tahun 2024

Forum Grup Discussion (FGD) Penyusunan Laporan Evaluasi Pemilihan Tahun 2024 KPU Magetan.(Daniel/Lensamagetan.com)

MAGETAN (Lensamagetan.com) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Magetan mengadakan Focus Group Discussion (FGD) terkait Penyusunan Laporan Evaluasi Pemilihan Tahun 2024, Jumat (21/2/2025).

Acara ini berlangsung di Hotel BB Magetan dan dihadiri oleh Jajaran Komisioner KPU Magetan, Bawaslu Magetan, perwakilan organisasi pers yang bertugas di Magetan, perwakilan partai politik, akademisi, organisasi masyarakat, serta stakeholder lainnya.

Ketua KPU Magetan, Noviano Suyide, mengatakan bahwa masukan evaluasi dari seluruh peserta dalam forum ini sangat penting untuk menyempurnakan laporan evaluasi Pilkada mendatang.

“Masukan dari berbagai pihak akan menjadi bahan penyempurnaan evaluasi Pilkada, yang nanti akan dipandu oleh narasumber berpengalaman,” ujarnya.

Selanjutnya, Noviano menyampaikan bahwa FGD ini bertujuan untuk mengevaluasi pelaksanaan Pemilu 2024, mengidentifikasi kendala yang terjadi, serta merumuskan rekomendasi perbaikan untuk pemilihan selanjutnya

“Harapan kami dengan FGD ini, maka tahapan pilkada mulai dari program, perencanaan, pemilihan selanjutnya dapat kita evaluasi dan berjalan lebih baik daripada pilkada sekarang,” lanjutnya.

Dengan adanya FGD ini, diharapkan penyusunan laporan evaluasi dapat berjalan lebih baik dan menghasilkan rekomendasi yang konstruktif bagi pelaksanaan pemilihan selanjutnya.(niel/red)